5 Jun 2015

SOAL BAHAS TBI USM STAN #3

adj. clause
     Dalam TBI USM STAN terdapat materi yang disebut clauses, salah satu di antara clauses tersebut adalah adjective clause. Soal nomor 123 USM STAN 2014 masuk ke materi adjective clause. Adjective clause adalah sebuah clause yang digunakan untuk menerangkan kata benda yang disebutkan sebelumnya. Untuk mengerjakan soal semacam ini kita harus tahu dulu jenis-jenis relative clause, yaitu kata hubung yang digunakan di adjective clause, beserta penggunaannya.
       


Berikut ini relative clause beserta penggunaannya :
a. who, digunakan untuk menggantikan orang sebagai Subjek.
b. whom, digunakan untuk menggantikan orang sebagai objek.
c. whose, digunakan untuk kepemilikan seseorang atas suatu benda.
d. which, untuk menggantikan benda sebagai subjek maupun objek.
e. of which, untuk menggantikan kepemilikan suatu benda.
f. that, digunakan untuk semuanya, kecuali kepemilikan. 
      Sekarang, mari kita kerjakan soal tersebut. Pertama kali yang kita lakukan adalah mencari kata yang digantikan oleh relative clause. Dalam soal tersebut, yang digantikan adalah "girls" yang merupakan orang sebagai objek.  Lihat point b di atas, sehingga yang tepat kita gunakan adalah whom. Jadi jawaban untuk soal di atas adalah D, yaitu of whom.
      Namun, biasanya ada juga yang mengira bahwa jawaban untuk soal tersebut adalah C, yaitu of them yang merupakan pronoun (kata ganti), hal itu salah.  . Karena pronoun kita gunakan di dalam sebuah kalimat, sedangkan yang ditanyakan di soal ada di dalam sebuah clause. Agar lebih jelasnya, lihat kalimatnya berikut :
1. Cahyo met many beautiful girls at the dinner party last night, the most beautiful OF WHOM was Dina. ( Setelah kata last night terdapat tanda KOMA yang menandakkan bahwa kata-kata selanjutnya bukanlah kalimat baru akan tetapi clause, sehingga kita gunakan relative clause yaitu OF WHOM).
2. Cahyo met many beautiful girls at the dinner party last night. The most beautiful OF THEM was Dina.  ( Setelah kata last night terdapat tanda TITIK yang menandakkan bahwa kata-kata selanjutnya merupakan kalimat baru, sehingga kita gunakan pronoun yaitu OF THEM).
      Jadi, untuk menjawab soal semacam ini, kita harus pelajari terlebih dahulu relative clause dan penggunaannya.  Serta harus tahu kata benda apa yang digantikan oleh relative clause tersebut, apakah orang, benda, atau kepemilikan.

4 komentar:

Terimakasih Telah Berkunjung. Tamu yang Baik Selalu Meninggalkan Kesan. Silakan Tuangkan Kesan Kamu di Sini.